Otomotif
Kamis, 12 Januari 2023 - 09:11 WIB

5,22 Juta Motor Terjual di 2022, 3,99 Juta Buatan Astra Honda Motor

Anshary Madya Sukma  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - PT Astra Honda Motor (AHM) menutup tahun 2021 dengan catatan ekspor yang gemilang. (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA–Data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat sepanjang tahun lalu, sebanyak 5,22 juta unit kendaraan terjual ke konsumen. Jumlah jumbo 76,43% berasal dari merek Astra Honda Motor (AHM).

General Manager Corporate Communication AHM Ahmad Muhibbuddin menuturkan sepanjang tahun lalu pihaknya telah menjual 3,99 juta sepeda motor. “Meningkat 1,71% dibanding tahun sebelumnya,” ungkapnya saat dihubungi Jaringan Informasi Bisnis Indonesia (JIBI), Rabu (11/1/2022).

Advertisement

Atas hasil penjualan ini, Muhibbuddin meyakini akan menjadi lebih baik pada tahun ini. “Kami melihat 2023 akan bisa melampaui tahun 2022. Faktor faktor positif dalam sentimen bisnis diharapkan lebih kuat dibandingkan faktor negatif yang potensial muncul tahun 2023. kami berharap motorcycle demand akan menguat nanti,” jelasnya.

Sementara itu dalam kesempatan terpisah, Ketua Bidang Komersial AISI Sigit Kumala mengatakan untuk saat ini pihaknya masih belum bisa mengungkapkan target penjualan motor hingga akhir 2023 nanti. “Belum, inikan reportnya baru selesai yang akhir tahun lalu, nanti kita akan adakan pertemuan berikutnya,” ungkap Sigit.

Lebih lanjut, dia ancaman krisis chip masih menjadi tantangan bagi industri sepeda motor. Pasalnya, chip bergantung dengan ketegangan geopolitik kawasan.

Advertisement

“[Krisis chip semikonduktor 2023] masih agak susah di prediksi, karena tergantung situasi geopolitik ya,” tandasnya.

Sebagai perbandingan, meski pada 2022 penjualan telah melebihi target AISI, akan tetapi suplai chip semikonduktor pada tahun lalu lebih rendah dari pada pasokan pada 2021.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Ada 5,22 Juta Motor Terjual pada 2022, Berapa Banyak Merek Astra Honda?

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif