Otomotif
Rabu, 2 Desember 2015 - 07:10 WIB

AKSESORI MOBIL : Toyota: Pelek Model Kipas Angin Lagi Ngetren

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pelek kipas angin Honda Mobilio RS. (Autonetmagz.com)

Aksesori mobil berupa pelek model kipas angin dinilai menambah kesan gagah.

Solopos.com, JAKARTA – Pelek sporty model palang tegak memang populer di bursa aksesori mobil. Tetapi menurut Toyota, tren tersebut mulai bergeser. Toyota menyebut yang sedang menjadi tren saat ini adalah pelek palang miring bak kipas angin.

Advertisement

Hal itu diungkapkan oleh Technical Service Division PT Toyota Astra Motor (TAM), Iwan Abdurrahman. Menurutnya, pelek model kipas angin diminati karena salah satu aksesori mobil itu mampu menambah aura gagah dan elegan.

“Pelek baru yang orang bilang kincir kipas angin, membuat tampilan mobil makin gagah. Di mobil kami sudah diaplikasikan,” ungkap Iwan sebagaimana dilansir laman Detik, Senin (30/11/2015).

Pengamat otomotif Hillarius Satrio dari laman Autonetmagz juga membenarkan pelek model kipas angin sedang ngetren terutama pada mobil-mobil keluaran terbaru. Menurutnya tren tersebut dimulai hampir bersamaan oleh Honda dan Toyota.

Advertisement

Kendati demikian, tidak sedikit pengguna Internet (netizen) yang menyebut pelek model seperti itu terkesan berlebihan dan kurang cocok diaplikasikan pada mobil-mobil tertentu.

“Pelek kayak kipas angin, terkesan berlebihan dan gak bagus sama sekali,” komentar Dhika, salah satu netizen yang mengomentari Toyota Avanza di laman Autonetmagz.

“Gara-gara Honda masang buat pelek Mobilio RS, semua merek jadi ikutan. Padahal kesannya gimana gitu,” tulis Lucky Man.

Advertisement

Dihimpun Solopos.com, beberapa mobil terbaru dengan aksesori pelek model kipas angin yang beredar di Indonesia adalah Honda CR-V, Honda Mobilio RS, Hyundai Tucson, Kia Rio, Nissan Juke, Suzuki Celerio, Toyota Veloz, dan Toyota Rush.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif