Otomotif
Sabtu, 6 Juli 2019 - 07:10 WIB

Beredar Foto Uji Coba, Toyota Bakal Rilis Yaris Terbaru?

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Pertanda kuat akan hadirnya pembaruan baru pada model Toyota Yaris terungkap pada aktivitas ujicoba produsen tersebut di Nuerburgring, Jerman. Bahkan setelah uji kendara pertama tiga bulan lalu, kini terdapat dua varian berbeda dari mobil bertipe hatchback itu yang meluncur di trek.

Model terbaru yang tertangkap kamera pekan ini menunjukkan kemungkinan hadirnya tipe mesin hybrid dari Toyota Yaris. Kedua model memperlihatkan adanya perubahan desain eksterior edisi terakhir yang meluncur pada 2011 lalu. Perubahan menonjol turut nampak pada bagian grille dan lampu depan.

Advertisement

Hal yang membedakan dari kedua kendaraan yang melaju adalah pola kamuflase yang menyelimuti mobil tersebut. Selain itu terdapat penanda berwarna titik kuning besar pada kaca belakang yang kemungkinan besar menjadi petunjuk mobil tersebut bermesin hybrid.

Uji kendaraan Toyota Yaris sebelumnya sempat terpantau kamera pada April lalu. Saat itu kesan penampilan kendaraan tersebut memperlihatkan spesifikasi performa tinggi. Hal itu terlihat dari adanya knalpot ganda juga model velg pada kendaraan tersebut.

Prospek kehadiran pembaruan Toyota Yaris untuk pasar Eropa ini diperkirakan terwujud pada 2020 mendatang. Karenanya, belum ada informasi mendetail mengenai jenis dan kapasitas mesin edisi terbaru Toyota Yaris bagi pasar Eropa ini.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif