Otomotif
Jumat, 27 Oktober 2023 - 14:32 WIB

Harga Rp24 Jutaan, Ini Spesifikasi dan Fitur Burgman Street 125 EX

Akhmad Ludiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Suzuki Burgman Street 125 EX. (Suzuki)

Solopos.com, JAKARTA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan motor baru mereka Burgman Street 125 EX di ajang IMOS+ 2023 yang berlangsung di ICE BSD Tangerang. Motor matic ini didatangkan secara utuh alias completely built up (CBU) dari India.

Dikutip dari Momotor.id, menurut Shigemori selaku General Manager Sales & Marketing Roda 2 PT SIS, Suzuki Burgman Street 125 EX hadir untuk menjawab keinginan konsumen Indonesia yang menginginkan kendaraan canggih namun tetap murah dan fungsional.

Advertisement
Suzuki Burgman Street 125 EX. (Suzuki)

“Dengan nama Burgman, sebagai merek skutik mewah Suzuki, perpaduan antara desain yang canggih, kemampuan teknis, dan berbagai utilitas yang akan mendukung kenyamanan praktis dalam penggunaan sehari-hari,” ujar Shigemori.

Tampilan Burgman Street 125 EX yang masuk ke Indonesia tak berbeda dengan di India, Malaysia, dan Filipina. Postur bodunya masih terlihat bongsor namun menggunakan kaki-kaki terlihat lebih kecil.

Advertisement

Tampilan Burgman Street 125 EX yang masuk ke Indonesia tak berbeda dengan di India, Malaysia, dan Filipina. Postur bodunya masih terlihat bongsor namun menggunakan kaki-kaki terlihat lebih kecil.

Skutik ini mengusung mesin SOHC 125 cc silinder tunggal dengan teknologi Suzuki Eco Performance Alpha. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 8,6 PS dan torsi 10 Nm.

Berdasarkan pengujian WMTC, motor matik itu punya konsumsi bahan bakar yang luar biasa irit, yakni 52,6 km/liter. Penghematan tersebut disokong adanya fitur Silent Starter System yang dikombinasikan dengan sistem Engine Auto Stop-Start (EASS).

Advertisement

Selain itu, ada fitur-fitur lain seperti soket pengisian daya ponsel, pengaman tambahan di area standar, pengereman One Push Central Locking System dan combi brake system (CBS), serta ruang bagasi yang mencapai 21,5 liter.

 

Harga di Malaysia

Motor matic Suzuki ini dijual dengan harga Rp24,7 juta (on the road Jakarta). Padahal di Malaysia, skutik ini dipasarkan mulai dari harga Rp32 jutaan. Untuk pilihan warnanya sendiri, tersedia dalam balutan warna matte silver, matte black, dan matte metalic.

Advertisement

Sementara itu, ditambahkan dari laman Mobil123, Suzuki Burgman Street 125 EX dilengkapi sejumlah fitur untuk mendukung keamanan dan kenyamanan.

Demikian info seputar motor baru Suzuki, Burgman Street 125 EX.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif