Otomotif
Minggu, 3 Januari 2016 - 18:15 WIB

KOMPARASI MOBIL : Ini Perbandingan Ongkos Servis Biante, Serena, dan Innova

Redaksi Solopos.com  /  Rohmah Ermawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Nissan Serena. (Liputan6.com)

Komparasi mobil kali ini tentang perbandingan biaya servis hingga 50.000 km.

Solopos.com, JAKARTA – Di Indonesia, mobil segmen medium multi purpose vehicle (MPV) dihuni oleh Mazda Biante, Nissan Serena, dan Toyota All New Kijang Innova.

Advertisement

Kali ini Solopos.com tidak akan berbicara banyak mengenai komparasi spesifikasi dan harga, melainkan lebih fokus ke biaya servis berkala hingga 50.000 km. Sebab mobil tidak dapat dikatakan murah atau mahal jika melihat dari harga jualnya saja.

Lantas dari tiga mobil tersebut, siapa yang memiliki ongkos servis berkala paling murah? Dihimpun Solopos.com dari laman Otodriver dan sujumlah sumber lain, Sabtu (2/1/2015), berikut ini perbandingannya.

Advertisement

Lantas dari tiga mobil tersebut, siapa yang memiliki ongkos servis berkala paling murah? Dihimpun Solopos.com dari laman Otodriver dan sujumlah sumber lain, Sabtu (2/1/2015), berikut ini perbandingannya.

Mazda Biante

Mazda Biante mengaspal di Indonesia berbekal mesin Skyactive-G 2.000 cc empat silinder bertenaga 151 hp pada 6.000 rpm dan torsi 190 Nm pada 4.100 rpm. Diimpor langsung dari Jepang, Biante dijual mulai Rp428,9 juta on the road (OTR) Jakarta.

Advertisement

Berikut ini adalah besaran ongkos servis berkala Biante. Akan tetapi ada sejumlah diler Mazda yang memberi servis gratis hingga 10.000 km.

Kilometer Harga
1.000 Gratis
10.000 Rp1,22 juta
20.000 Rp3,1 juta
30.000 Rp1,9 juta
40.000 Rp3,4 juta
50.000 Rp5,7 juta
Total

 

Rp15,32 juta
Advertisement

 

 

Nissan Serena
Di Tanah Air, Nissan Serena dibanderol mulai Rp369,8 juta OTR Jakarta. Jantung pacunya mengandalkan mesin bensin MR20 2.000 cc empat silinder bertenaga 147 hp pada 5.600 rpm dan torsi 206 Nm pada 4.400 rpm.

Ongkos servisnya adalah sebagai berikut:

Advertisement
Kilometer Harga
1.000 Gratis
10.000 Gratis
20.000 Rp1,9 juta
30.000 Rp1,37 juta
40.000 Rp2,7 juta
50.000 Rp1,37 juta
Total Rp7,34 juta

 

Toyota Kijang All New Innova
Ketimbang Biante dan Serena, All New Kijang Innova merupakan produk dengan usia termuda dalam komparasi mobil kali ini. Solopos.com memilih tipe menengah, yakni tipe V seharga Rp345,2 juta yang dibekali mesin bensin 2.000 cc Dual VVT-I.

Toyota All New Kijang Innova. (Okezone.com)

Berikut ini adalah besaran ongkos servisnya:

Kilometer Harga
1.000 Gratis
10.000 Rp780.000
20.000 Rp1,15 juta
30.000 Rp1,08 juta
40.000 Rp2,2 juta
50.000 Rp1,08 juta
Total Rp6,29 juta

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif