Otomotif
Selasa, 27 Agustus 2013 - 13:58 WIB

LaFerrari, Mobil Hybrid Super dari Ferrari

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - LaFerrari (speed.com)

Solopos.com, CALIFORNIA–Ferrari akan meluncurkan LaFerrari yang merupakan model hybrid pertama dari merek mobil super tersebut.

Kendaraan seharga 1,34 juta dolar AS itu sudah terjual habis padahal belum diluncurkan, seperti dikutip dari greencarreports.com.

Advertisement

“Saya tak percaya pada kendaraan listrik tapi punya keyakinan kuat pada hybrids,” kata bos Ferrari Luca di Montezemolo dalam suatu wawancara media.

Dia mengemukakan ada banyak peluang untuk Ferrari berteknologi hybrid.

“Saya ingin tersedia bermacam-macam Ferrari karena ada bermacam-macam Ferraristi (jamak dari Ferrarista = penggemar Ferrari) punya ,” kata Montezemolo.

Advertisement

Dia yakin ada kelompok pelanggan yang tertarik dengan teknologi hybrid dan Ferrari dapat menjual model tersebut tanpa merusak citra.

Ferrari selama ini dikenal dengan suara deru dari mesin V8 dan V12 serta style, kinerja dan kemewahan.

Selain Ferrari, merek Inggris McLaren dan Porsche dari Jerman juga sedang mengembangkan hybrid untuk kendaraan mereka.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif