Otomotif
Selasa, 20 September 2016 - 07:10 WIB

Lawan CBR150R, Yamaha Siapkan Perubahan R15 Generasi Ketiga

Redaksi Solopos.com  /  Septina Arifiani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Prediksi tampang Yamaha R15. (Motoblast.org)

Sepeda motor Yamaha R15 generasi ketiga bakal berubah drastis.

Solopos.com, TOKYO – Yamaha membenarkan sepeda motor YZF-R15 generasi terbaru tengah disiapkan. Pabrikan berlambang garpu tala itu menjamin model ketiga itu bakal berubah drastis dari model yang beredar saat ini.

Advertisement

Managing Director R&D Yamaha Motor India, Yasuo Ishihara menjelaskan sepeda motor Yamaha R15 generasi teranyar mendapat pembaruan di segala aspek, terutama dalam hal performa dan fitur keamanan.

“Tidak ada perincian yang bisa saya sampaikan sekarang. Saya hanya bisa bilang R15 akan berevolusi menjadi lebih baik pada semua aspek terutama kinerja dan keamanan,” ungkap Yasuo seperti dikutip Solopos.com dari laman Indianautosblog, Senin (19/9/2016).

Dilaporkan pula motor sport fairing terbaru itu sedang dalam tahap pengembangan di Jepang dan akan dites di Indonesia sebelum diluncurkan tahun depan. Tampilannya diprediksi mengusung gaya lebih modern dengan mengadopsi garis desain Yamaha R25.

Advertisement

Dapur pacunya, pada model sekarang Yamaha R15 mengandalkan mesin SOHC 150 cc liquid cooled bertenaga 16,76 hp dengan torsi 15 Nm. Sementara untuk model berikutnya, banyak yang berharap supaya kakak Vixion itu dibekali mesin DOHC 150 cc seperti rivalnya, Honda CBR150R.

 

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif