Otomotif
Senin, 21 Maret 2022 - 21:02 WIB

Pehobi Trabas, Ini Harga Motor Honda CRF 150 Bekas

Arif Fajar Setiadi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Honda CRF 150 (astra-honda.com)

Solopos.com, SOLO — Buat pehobi trabas pasti punya sepeda motor trail andalan. Salah satunya sepeda motor Honda CRF 150. Selain itu tak jarang mereka juga menambahkan aksesori pada sepeda motornya untuk mendukung hobi mereka menerabas jalur ekstrem dan menantang.

Motor trail Honda CRF 150 mengusung mesin injeksi berkapasitas 149.15cc yang sanggup memuntahkan tenaga sebesar 12.91 PS pada 8.000 rpm dan torsi 12.43 Nm pada 6.500 rpm.

Advertisement

Dikutip dari Otomotifo.com dan Astra-Honda.com, mesin Honda CRF 150 diklaim satu tingkat lebih unggul dari Kawasaki KLX 150 karena menggunakan sistem pembakaran injeksi modern.

Baca juga: Tunggangan Rossi Jadi Motor MotoGP Termahal, Berapa Harganya?

Advertisement

Baca juga: Tunggangan Rossi Jadi Motor MotoGP Termahal, Berapa Harganya?

Kemudian untuk bagian pengereman dibekali rem depan cakram wavy disc 240mm dan belakang 220mm yang dipadukan dengan velg alumunium yang memiliki bobot ringan. Lalu untuk bagian ban depan memiliki ukuran 2.75 – 21 45P dan ban belakang 4.1 – 18 59P.

Lebih rincinya untuk motor baru, Honda CRF 150 Extreme Black Rp34.450.000, Honda CRF 150 Extreme Red Rp34.450.000, dan Honda CRF 150 Extreme Grey Rp34.450.000. Memiliki dimensi panjang 2.119 mm, lebar 793 mm, dan tinggi 1.153 mm.

Advertisement

Baca juga: Honda Revo Motor Entry Level, Harga Bekasnya Segini Bro

Selain tiga tipe tersebut, Honda sendiri menyediakan tiga pilihan warna untuk Honda CRF 150 yang terdiri dari Extreme Black, Extreme Red, dan yang terbaru adalah Extreme Grey.

Jika Anda ingin membeli motor Honda CRF 150 bekas, sebaiknya lakukan pengecekan secara menyeluruh, terutama pada bagian mesin dan kaki-kaki. Pastikan suspensi depan dan belakang masih nyaman. Termasuk juga dokumen kendaraannya. Anda juga bisa test drive biar makin yakin.

Advertisement

Nah untuk harga motor Honda CRF 150 bekas, Honda CRF 150 tahun 2017 Rp27,5 jutaan, Honda CRF 150 (2018)Rp28,5 jutaan, Honda CRF 150 (2019) Rp29 jutaan, dan Honda CRF 150 (2020) Rp31,9 jutaan.

 

 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif