Otomotif
Kamis, 18 Maret 2021 - 11:05 WIB

Prototipe Truk Elektrik Tesla Uji Coba di Trek Sebelum Masuk Lini Produksi

Alvari Kunto Prabowo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Tesla Semi/tesla.com

Solopos.com, CALIFORNIA – Tesla Semi, truk listrik kelas 8 sudah mulai jalani serangkaian uji coba di trek di lingkungan pabrik Tesla Fremont di California. Rangkaian uji coba ini sekaligus melihat durabilitas komponen dan baterai yang terpasang di Tesla Semi.

Mengutip Insideev, Kamis (18/3/2021), jika uji coba berlangsung sukses, produksi Tesla Semi seri percontohan akan dimulai pada Juli 2021 dan Tesla akan memulai produksi kendaraan untuk daftar inden.

Advertisement

Tesla belum mengungkapkan detail versi finalnya, dan tentunya itu sebuah hal yang tak perlu ditunda. Palagi jika nanti peluncuran pasar benar-benar terjadi dalam beberapa bulan ke depan. Konsumen juga wajib tahu lebih banyak tentang spesifikasi Semi sebelum memutuskan untuk membeli.

Baca Juga :  TNI AL Terima Alugoro 405, Kapal Selam Pertama Buatan Indonesia

Advertisement

Baca Juga :  TNI AL Terima Alugoro 405, Kapal Selam Pertama Buatan Indonesia

Namun, Tesla menyebutkan inovasi terkini dari Semi adalah penggunaan sel baterai silinder baru tipe Tesla 4680. Karena kemungkinan banyaknya permintaan terhadap Semi, Tesla juga harus lebih hati-hati menjaga kualitas jenis baterai baru ini. Pemasangan baterai ini juga bisa jadi kesempatan sempurna Tesla untuk memperkenalkan baterai baru tersebut.

Hal lain yang menjadi pemikiran Tesla adalah penyediaan infrastruktur pengisian daya. Tesla Megachargers nantinya akan menjadi tempat isi ulang listrik untuk Tesla Semi.  Tesla Megachargers memberikan tenaga yang dibutuhkan dan tentunya ruang untuk memarkir kendaraan sebesar itu dengan trailer.

Advertisement

Baca Juga : Bola Racun Api Ini Bisa Gantikan Alat Pemadam Ringan Konvensional

 

Spesifikasi Tesla Semi (data awal)

Advertisement

Akselerasi 0-60 mph dengan beban 80K lbs :  20 detik

Jangkauan : 300 mil atau 500 mil (483 atau 804 km)

Penggerak :  4 Motor Independen di Gandar Belakang

Advertisement

Konsumsi Energi  : Kurang dari 2 kWh /mil

Penghematan Bahan Bakar :  US$200.000 atau Rp2,8 miliar

Advertisement
Kata Kunci : Truk Truk Listrik TESLA
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif