Otomotif
Kamis, 4 Agustus 2016 - 13:35 WIB

SEPEDA MOTOR HONDA: Begini Perkiraan Desain Beat Terbaru, Mirip X-Ride

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Konsep Honda Remix di IMOS 2014. (Antaranews.com)

Sepeda motor Honda Beat terbaru disinyalir mengadopsi konsep Remix.

Solopos.com, SOLO – Sepeda motor Honda Beat terbaru disinyalir memiliki tampilan lebih agresif ketimbang model yang beredar saat ini, terutama di bagian depan.

Advertisement

Menurut bocoran informasi yang diperoleh pengamat otomotif Iwan Banaran, skuter matik (skutik) Honda bermesin 110 cc itu akan hadir dalam dua tipe dan salah satunya memiliki desain seperti Yamaha X-Ride dan konsep Honda Remix.

“Lampu depan lebih gede, shape bodi ramping, bentuknya persis Yamaha X-Ride dengan setang telanjang. Jadi teringat produk konsep yang dipamerkan di ajang IMOS 2014, yakni Honda Remix,” ungkap Iwan sebagaimana dikutip Solopos.com dari laman Iwanbanaran.com, Rabu (3/8/2016).

Hal senada juga diungkapkan pengamat otomotif Taufik Hidayat. Dalam sketsa yang ia buat, terlihat Beat terbaru masih mempertahankan lampu utama di tebeng depan namun dengan dimensi lampu sein lebih meruncing. Desain spidometer juga baru, yakni memadukan analog dan digital.

Advertisement

“Lampu sein lebih edgy, sedangkan area headlamp terlihat lebih kecil dibanding yang sekarang. Kemungkinan sudah LED,” papar Taufik di laman Tmcblog.com.

Sementara untuk desain buritannya, rumor yang beredar menyebut lampu belakang skutik Honda Beat terbaru memiliki kemiripan dengan Honda Supra X 125FI namun ukurannya lebih kecil.

Iwan menambahkan, sepeda motor Honda Beat terbaru sudah mulai diproduksi dan didistribusikan. Peluncurannya diprediksi dilakukan pertengahan bulan ini. Tetapi belum diketahui dua varian itu diluncurkan secara bersamaan atau terpisah.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif