Otomotif
Rabu, 17 Juli 2013 - 16:53 WIB

TAM Targetkan Penjualan Lexus Sebanyak 660 Unit

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Mobil Lexus (lexus.com)

Mobil Lexus (lexus.com)

Solopos.com, JAKARTA?PT Toyota Astra Motor (TAM) Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Lexus di Indonesia menargetkan penjualan produk Lexus secara keseluruhan sebanyak 660 unit pada 2013.

Advertisement

General Manager Lexus Indonesia Adrian Tirtadjaja menerangkan pencapaian target sebanyak 660 unit di dukung oleh perluasan produk-produk barunya. Pencapaian target ini juga, sambungya, bisa terdorong dengan kehadiran produk baru New Lexus S 250 yang bisa mendorong target secara keseluruhan tercapai.

“Untuk produk baru New Lexus IS 250, penjualannya ditarget sebanyak 20 unit,” ujarnya dalam peresmian Lexus IS 250, Selasa malam (17/7/2013).

Target tersebut, lanjutnya, terbilang positif melihat tren penjualan sepanjang semester I/2013 semakin bertambah. Pada semester I/2013, penjualan Lexus secara keseluruhan mengalami pertumbuhan penjualan sebanyak 300 unit atau naik 37,5% dibandingkan periode yang sama tahun 2012 sebanyak 240 unit. Peningkatan penjualan ini, sambungnya, disebabkan oleh variasi baru dari produk dengan bentuk yang dinamis dan modern sehingga membuat konsumen berminat untuk memesan.

Advertisement

Namun, penjualan juga masih sangat bergantung dengan berapa banyak produk yang bisa di datangkan dari Jepang. Hingga saat ini, Adrian menerangkan, Lexus Indonesia telah berupaya untuk memesan produk New Lexus IS 250 sebanyak 60 unit sehingga stok  bisa terjaga sesuai dengan permintaan dari konsumen yang terus meningkat.

Tren Masih Positif

Presiden Direktur PT TAM Jhonny Darmawan menerangkan  melalui produk baru New Lexus IS 250 diharapkan akan meningkatkan penjualan merek Lexus sebagai produk mobil mewah.

Advertisement

Menurutnya, setelah merilis generasi pertama pada tahun 2005 dan dipasarkan di 37 negara, produk ini berhasil meraup penjualan rata-rata sekitar 2.300 unit setiap bulannya. Bahkan, lanjutnya, ketika mulai dikenal produk ini mencapai penjualan per bulannya di 72 negara sebanyak 6.200 unit.

“Kita berharap di Indonesia penjualannya [Lexus] bisa terus meningkat berhubung banyak kalangan menengah baru yang tumbuh di Indonesia,” ujarnya saat peluncuran New Lexus IS 250, Selasa malam, (17/7).

New Lexus 250 ini, sambungya, dijual dengan harga senilai Rp950 juta (on the road) dan bisa di dapatkan di semua showroom Lexus manapun. Namun,dia menambahkan, hingga saat ini, New Lexus IS 250 sudah di pesan konsumen sebanyak 15 unit sedangkan unit yang tersedia baru sebanyak 10 unit.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif